Bandung: Hujan abu yang mengguyur Tasikmalaya dan sekitarnya membuat pencuci mobil meraup keuntungan. Pasalnya, banyak warga yang ingin mencuci mobilnya karena khawatir hujan abu akan merusak mobil mereka. Letusan Gunung Merapi mengakibatkan beberapa daerah di Jawa Barat terkena hujan abu tebal. Seperti yang terjadi di Tasikmalaya. Hujan abu menyebabkan rumah warga dan jalan tertutup abu putih. Begitu pula dengan kendaraan roda empat. Kesempatan ini membuat penyedia jasa pencucian mobil memetik keuntungan. Seperti yang dikatakan Iin, jumlah konsumen meningkat hingga 50 persen. Bahkan ada yang datang berulang kali karena baru dicuci kemudian terkena hujan abu lagi. Menurut pemilik mobil, Umar, dirinya sengaja mencuci mobilnya karena abu yang menempel. "Setelah Tasikmalaya diguyur hujan abu, saya sudah berulang kali mencuci mobil karena debu vulkanik," jelas dia.
Para pemilik mobil pun dibuat khawatir karena abu-abu itu menutupi hampir seluruh body mobil. Alhasil, mereka segera mencari tempat pencucian mobil.
Hujan Abu, Pemilik Cucian Mobil Untung Besar
Hujan Abu, Pemilik Cucian Mobil Untung Besar
2010-11-07T11:54:00+07:00
dien amani
Bisnis|Breakingnews|