Fergie : Rooney Merumput 5 Pekan Lagi


MANCHESTER - Pelatih Manchester United, Alex Ferguson mengungkapkan, Wayne Rooney baru akan sembuh dari cedera pergelangan kaki dan kembali merumput dalam setidaknya lima pekan lagi.

"Saya pikir, Wayne Rooney akan absen untuk lima pekan lagi. Ia masih harus meningkatkan kebugarannya lagi. Saya pikir, lima pekan cukup," ujar Ferguson.

Rooney mengalami cedera pada sesi latihan menjelang laga Liga Champions melawan Bursaspor, 20 Oktober lalu. Mengacu keterangan Ferguson, Rooney bakal absen dalam sejumlah laga penting Premier League dan Liga Champions, misalnya melawan Manchester City, Aston Villa, Rangers, dan Valencia.

Jusuf Kala Antar Lansung 4 Helikopter ke Mentawai


SIKAKAP - Jumlah helikopter untuk membantu mendistribusikan barang bantuan untuk korban bencana gempa dan tsunami di Kepulauan Metawai bertambah. Hari ini, Palang Merah Indonesia mendatangkan 4 helikopternya untuk membantu para korban bencana alam.

Empat helikopter dari Palang Merah Indonesia tiba pada Minggu siang (31/10/2010) dan langsung digunakan meninjau beberapa lokasi bencana yang ada di pulau Pagai Utara. Empat helikopter ini diantar langsung oleh Ketua PMI Jusuf Kalla.

Selain mendatangkan empat helikopter, PMI juga memberikan bantuan berupa bahan material seperti seng, dan bantuan lain yang terdiri dari sarung, perlengkapan rumah tangga, kelambu, lampu tenaga surya, radio transistor serta uang untuk merenovasi rumah warga yang terkena bencana yang nilainya mencapai 5 juta rupiah perumah.

Sementara untuk korban jiwa berdasarkan data yang dikeluarkan oleh Pemerintah Kabupaten Mentawi, hingga pukul 17.00 WIB tecatat korban meninggal dunia berjumlah 449 orang. Sementara 96 orang masih dinyatakan hilang, serta 270 orang mengalami luka berat dan 142 orang mengalami luka ringan. Selain itu tiga orang yang mengalami luka berat hari ini dibawa ke Padang untuk menjalani pengobatan, dimana salah satunya mengalami infeksi parah pada luka di bagian perut yang tidak bisa ditangani oleh rumah sakit darurat Kostrad AD di Kecamatan Sikakap, Pagai Utara, Mentawai.

3.509 ha Hutan Lereng Merapi Rusak



SLEMAN - Menteri Kehutanan mengatakan sedikitnya 3.509 Ha hutan yang berada di Lereng Gunung Merapi di wilayah Kabupaten Sleman dan Klaten rusak akibat terbakar awan panas dan abu vulkanik letusan Gunung Merapi.

"Rehabilitasi hutan yang sudah dilakukan akibat erupsi Gunung Merapi 2006 terpaksa dihentikan. Sekarang masih belum memungkinkan dilakukan rehabilitasi lagi," kata Zulkifli Hasan di Sleman, kemarin.

Menurut dia, rehabilitasi hutan termasuk yang rusak akibat letusan Gunung Merapi yang lama maupun yang baru terjadi beberapa waktu lalu masih menunggu kondisi Gunung Merapi normal kembali. "Nanti kalau Gunung Merapi sudah normal maka akan dilakukan rehabilitasi lagi," katanya.

Ia mengatakan, biaya rehabilitasi untuk satu hektare lahan hutan membutuhkan dana sekitar Rp10 juta hingga Rp15 juta sehingga total biaya rehabilitasi hutan Merapi tersebut akan menelan sekitar Rp5 miliar.

"Sedangkan waktu yang dibutuhkan untuk rehabilitasi sekitar satu bulan. Khusus untuk hutan yang terbakar, akan ditanami pohon baru yakni Pinus, Paramala dan Puspa. Kebutuhan satu hektare hutan sedikitnya 500 batang pohon," katanya.

Total hutan di kawasan Taman Nasional Gunung Merapi (TNGM) mencapai 6.400 hektar dan yang mengalami kerusakan ada dua akibat yakni hutan yang ludes terbakar serta rusak akibat debu vulkanik. "Hutan yang habis terbakar paling parah di resor Cangkringan mencapi 309 hektar, kemudian resort Kemalang, Kabupaten Klaten 50 hektar dan resort Dukun dan Srumbung Magelang 100 hektar. Sedang hutan yang rusak karena abu vulkanik paling banyak di resort Dukun dan Srumbung Magelang sebesar 1.800.

Harga Minyak Naik, BBM Subsidi harus Tepat Sasaran


Jakarta - Komunitas Migas Indonesia (KMI) menyatakan kenaikan harga minyak di dunia jangan sampai membebani pengadaan BBM bersubsidi. Untuk itu harus tepat sasaran.

Hal ini disampaikan Ketua Harian KMI, Herry Putranto di Jakarta Minggu (31/10). "Sebetulnya dengan harga minyak dunia yang naik akan meningkatkan pendapatan negara. Namun apabila kuota untuk BBM bersubsidi meningkat maka beban pengeluaran negara juga meningkat, katanya.

Dalam APBN-P 2010, harga minyak dunia ditargerkan US$65 per barel. Namun harga di pasar dunia saat ini mencapai kisaran US$80 per barel. Selisih ini akan menjadi beban APBN untuk menjaga alokasi BBM subsidi.

Karena, lanjutnya, BBM bersubsidi seharusnya tepat sasaran, tidak seperti selama ini dinikmati mobil-mobil pribadi bukan tranportasi massal seperti yang ditargetkan pemerintah. Walau pendapatan negara naik karena tingginya harga minyak dunia, tapi diiringi juga dengan beban BBM bersubsidi yang meningkat jadi tak berarti apa-apa, tambahnya.

Sementara itu ketika ditanyakan prediksi harga minyak ke depan, Herry mengatakan kemungkinan harga akan terus naik. Selain disebabkan sumber cadangan yang semakin menipis di on shore (di darat), investasi juga akan semakin mahal. "Hal ini jika prose eksplorasi dan produksi bergeser ke laut dalam," jelasnya.

Deponeering Bibit - Chandra Tak Di Dukung Facebookers


Jakarta - Keputusan Kejaksaan Agung (Kejagung) mengeluarkan deponeering atas perkara Bibit-Chandra dinilai mengada-ada. Karena subtansi deponering harus mendapat dukungan dari masyarakat luas.

"Deponering tidak mendapat dukungan publik. Buktinya tidak ada dukungan dari DPR atau masyarakat, atau facebooker yang meminta kasus Bibit-Chandra dikesampingkan demi kepentingan umum," ujar anggota DPR
RI Gayus Lumbuun di Jakarta, Minggu (31/10/2010).

Menurut Gayus, karena tidak mendapat dukungan harusnya perkara dua pimpinan KPK Bibit Samad Rianto dan Chandra M Hamzah tetap dibawa ke pengadilan agar statusnya akan lebih jelas, bersalah atau tidak.

Hal serupa juga diutarakan oleh anggota DPR RI Ahmad Yani. Menurutnya deponering justru merusak sistem hukum yang ada. Selain tidak mendapat dukungan dari publik, pada keputusan deponering cenderung ada
intervensi kuat dari kekuasaan.

"Kalau didukung masyarakat luas, pasti ada gerakan facebooker. Saya yakin ini ada intervensi kekuasaan," tegas dia.

Seperti diberitakan, Kejaksaan Agung (Kejagung) mendeponeering perkara Surat Ketetapan Penghentian Penuntutan (SKPP) Bibit-Chandra. Demikian diungkapkan Plt Jaksa Agung Darmono di Jakarta, Jumat (29/10/2010).

"Untuk menguatkan putusan dari tinjauan secara yuridis, Kejaksaan Agung memberikan wewenang untuk mengesampingkan perkara atau deponeering demi kepentingan hukum," jelas Darmono.

Demokrat Asuh Anak Yatim Piatu Korban Bencana Wasior & Mentawai


Jakarta - Bencana alam di Wasior dan Mentawai juga menyisakan anak-anak yatim piatu. Puluhan anak di antara mereka akan menjadi anak asuh DPP Partai Demokrat (PD). Demikian kata Ketua Divisi Tanggap Darurat DPP PD Umar Arsyal mengenai bantuan lebih lanjut bagi korban bencana di dua tempat itu. Saat ditelepon, dia mengaku baru tiba dari Mentawai, Minggu (31/10/2010). "Mereka akan dapat beasiswa dari SD sampai SMA. Jadi kebutuhan pendidikan dan biaya hidup anak-anak itu sampai dengan selesai SMA, akan ditanggung oleh kami," kata Umar. Jumlah anak-anak yatim piatu akibat bencana banjir di Wasior, Papua Barat, dan tsunami di Kepulauan Mentawai, Sumatera Barat, lebih kurang 50 orang. Usia mereka berkisar mulai dari balita hingga belasan tahun. "Ada anak-anak dari kader dan simpatisan PD di sana dan ada pula masyarakat umum. Ini masih dalam proses pendataan," jelasnya. Demi menjaga hubungan anak-anak yatim piatu dengan sanak keluarganya, mereka akan tetap menjalani pendidikan di Mentawai dan Wasior. Termasuk pindah ke pemukiman baru setelah pemerintah menetapkan relokasi bagi korban bencana. "Mereka nantinya tetap tinggal di Mentawai dan Wasior. Tetapi kalau mereka kelak mau melanjutkan pendidikan ke Jakarta, tetap kita perhatikan," papar Umar. Lebih lanjut anggota Komisi V DPR tersebut memberi koreksi mengenai kabar bahwa Ny. Ani Yudhoyono akan mengadopsi bayi yang ditemukan selamat dari terjangan tsunami. Menurutya, pola yang diterapkan juga anak asuh dan bukan adopsi. "Bayi itu tetap tinggal bersama keluarganya di Mentawai, bukan diasuh langsung Bu SBY. Biaya hidup dan pendidikannya ditanggung, tapi bukan adopsi," kata Umar. Lalu bagaimana dengan pembiayaannya? Apa pembiayaan anak asuh yang tentunya butuh dana tidak sedikit itu sepenuhnya diambil dari anggaran DPP PD? "Pembiayaannya dari teman-teman FPD DPR. Sudah disepakati teman-teman di fraksi akan menyisihkan sebagian pendapatannya dan uang sakunya bila dia ditugaskan ke luar negeri," jawab Umar. Bagaimana untuk penyaluran dana-dana itu dan pengawasaan penggunaannya? "Danaya diserahkan langsung kepada wali dari anak yang bersangkutan. Teknisnya nanti ditangani oleh DPC PD baik di Mentawai dan Wasior," jawab Umar.

PERSIPURA Bungkam DELTRAS 2-0


JAYAPURA - Tampil tanpa Boas Salossa akibat akumulasi kartu, Persipura Jayapura sempat kesulitan menembus pertahanan Deltras Sidoarjo dalam lanjutan Indonesia Super League (ISL) 2010-2011 di Stadion Mandala, Jayapura, Ahad (31/10) petang. Skor 0-0 bertahan hingga babak pertama usai.

Di babak kedua, didukung sekitar 30 ribu penontotn, tim Mutiara Hitam meningkatkan serangan. Hasilnya, Stevi Bonsapia membawa Persipura unggul di menit 81 memanfaatkan umpan matang Zah Rahan. Tertinggal 0-1, Deltras mencoba membalas lewat Danilo Fernando. Sayang, tendangannya masih bisa dihalau kiper Joo Jae Hoon.

Persipura menambah keunggulan di menit 86 lewat sundulan Bio Paulin di menit 86 memanfaatkan umpan silang Titus Bonai. Hingga pertandingan usai, tuan rumah menang 2-0. Kemenangan ini membuat Persipura kokoh di puncak klasemen sementara ISL 2010-2011 dengan nilai 19 dari tujuh kali bertanding.

Gara-gara ATM, Bank Mandiri di Gugat


JAKARTA - PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) menuai gugatan dari nasabah. Kali ini gara-gara saldo rekening nasahab berkurang Rp 8,9 juta dari rekeningnya.

Nasruddin, nasabah BMRI itu telah mengajukan gugatan pada 28 Oktober lalu ke Pengadilan Negeri Jakarta Selatan. Dia mengatakan ada tiga kesalahan Bank Mandiri. "Kartu ATM tenggelam dan nomor call center palsu yang ditempel di mesin ATM. Satu lagi, uang di rekening nasabah berkurang tanpa ada transaksi pengambilan dari nasabah,” kata kuasa hukum Nasruddin, David Tobing, kepada KONTAN, (31/10/2010).

Menurut David, Bank Mandiri tidak mengawasi mesin ATM-nya secara ketat sehingga menimbulkan kerugian bagi nasabah. Dia menuding pengawasan yang lemah ini telah melanggar peraturan Bank Indonesia. Bahkan, Nasruddin menilai Mandiri telah melakukan pembiaran terhadap pengawasan yang lemah itu.

“Dari pengakuan satpam yang berada di dekat gerai ATM dan petugas customer service Mandiri, ternyata kejadian seperti yang dialami klien saya di mesin ATM itu sudah berkali-kali terjadi,” ujar David.

Corporate Secretary Bank Mandiri, Sukoriyanto Saputro, mengaku belum mengetahui gugatan itu. "Nanti saya cek dulu," katanya lewat pesan pendek.

Gugatan ini berawal ketika Nasruddin hendak menarik uang di ATM Bank Mandiri yang terletak di SMA Gonzaga, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Sampai di depan ATM, ia memasukkan kartu ATM-nya. Rupanya, ia salah mengetik besaran uang yang akan diambil sehingga Nasruddin menekan tombol cancel. Bukannya keluar, kartu ATM-nya malah tertelan mesin.

Segera Nasruddin menghubungi call center Bank Mandiri yang nomornya tertera di ATM tersebut. Ia tersambung dengan Iskandar yang mengaku sebagai petugas call center Bank Mandiri. Pertanyaan mengenai nomor rekening dan nama ibu kandung dari Iskandar dijawab Nasrudin. Di akhir pembicaraan, Iskandar menyatakan rekening Nasruddin diblokir.

Lepas menelepon, Nasruddin berangkat ke kantor. Dia kembali menghubungi call center Mandiri di 14000, untuk mengkonfirmasi pemblokiran kartu ATM-nya. Lantas, ia mendatangi Bank Mandiri cabang Kemang Selatan tempat ia membuka rekening. Di sana Nasruddin melaporkan kejadian tertelannya kartu ATM-nya ke Customer Service Relationship, Wildany Kinana. Ketika saldo tabungan dicek, ternyata telah terjadi penarikan uang sebesar Rp 8,9 juta. Wildany menjelaskan gerai ATM Mandiri di Pasar Minggu kerap menelan korban yang serupa dialami Nasrudin.

Dari kejadian itu, pihak Nasruddin memajukan gugatan terhadap Mandiri karena menilai Mandiri tidak melaksanakan kewajibannya dalam mengelola sistem Alat Pembayaran dengan Menggunakan Kartu (APMK). Mandiri telah melanggar pasal 29 ayat 1 b Peraturan Bank Indonesia yang mengatur bahwa penyelenggara penyelesaian akhir APMK wajib memelihara dan meningkatkan keamanan teknologi APMK.

Pihak Nasruddin pun menilai Mandiri telah melanggar UU Perlindungan Konsumen dan melanggar hak subjektif nasabah. Akibat perbuatan melawan hukum yang diperbuat Mandiri, Nasruddin menuntut bank pelat merah itu membayar ganti rugi materiil Rp 8,9 juta dan imateriil Rp 100 juta.

Lagi-lagi Lorenzo Pecundangi Rossi


Jorge Lorenzo kembali mengungguli seniornya di Yamaha Factory, Valentino Rossi pada balapan MotoGP Portugal, Minggu 31 Oktober 2010. Rossi harus puas finish kedua di balapan yang justru menjadi mimpi buruk pembalap Ducati Casey Stoner.

Ya, Stoner gagal ikut meramaikan persaingan balapan setelah terjatuh saat balapan baru memasuki lap ke-8. Pembalap Australia ini harus keluar lintasan saat mencoba menaklukan tikungan 13 di Sirkuit Estoril, Portugal.

Pada balapan 28 lap itu, Lorenzo langsung head to head dengan Rossi sepanjang balapan. Lorenzo berhasil mencatat waktu 46 menit 17,962 detik atau unggul delapan detik lebih dari The Doctor.

Tak kalah seru dengan duel Lorenzo dan Rossi, pembalap Honda Gresini Marco Simoncelli juga berduel dengan pembalap Honda HRC Andrea Dovizioso untuk memperebutkan posisi ketiga.

Perjuangan keras Dovizioso akhirnya membuahkan hasil saat balapan menyisakan dua lap. Dovizioso akhirnya dapat mengamankan podium tiga dan berhak menemani Lorenzo dan Rossi yang finish 1-2.

Rekan Stoner di Ducati, Nicky Hayden juga harus puas finish ke lima. Dan hasil kurang memuaskan dituai pembalap Honda HRC Dani Pedrosa yang hanya mampu finish di urutan ke-8.

Hasil Balapan MotoGP Portugal:

1. Jorge Lorenzo Yamaha 46:17.962 detik
2. Valentino Rossi Yamaha + 8.629 detik
3. Andrea Dovizioso Honda + 26.475
4. Marco Simoncelli Gresini Honda + 26.534
5. Nicky Hayden Ducati + 27.154
6. Randy de Puniet LCR Honda + 28.297
7. Colin Edwards Tech 3 Yamaha + 30.109
8. Dani Pedrosa Honda + 44.947
9. Marco Melandri Gresini Honda + 1m13.649
10. Hector Barbera Aspar Ducati + 1m17.721
11. Alvaro Bautista Suzuki + 1m17.908
12. Hiroshi Aoyama Interwetten Honda + 1m33.025
13. Loris Capirossi Suzuki + 1m39.752

Gagal finish

Carlos Checa Pramac Ducati 12 lap
Casey Stoner Ducati 4 lap
Aleix Espargaro Pramac Ducati 0 lap
Ben Spies Tech 3 Yamaha DNS

PESEMA Gagal Taklukan PELITA JAYA di Kandang Sendiri


Setelah melalui pertandingan alot, Persema Malang akhirnya harus puas berbagi angka dengan tamunya Pelita Jaya di Stadion Gajayana, Minggu 31 Oktober 2010. Kedua tim bermain dengan skor akhir 2-2.

Pada babak pertama kedua tim sempat kesulitan mengembangkan permainan karena sebagian lapangan tergenang air. Akibatnya, serangan yang dibangun oleh kedua tim tidak berjalan maksimal.

Meski diganggu dengan kondisi lapangan yang buruk, hal itu tetap tidak menggendorkan semangat tuan rumah untuk menyerang. Tepatnya pada menit ke-21, suporter Persema dibuat bersorak gembira setelah Reza Mustofa mencetak gol ke gawang I Made Wardana.

Memasuki babak kedua, Persema yang sudah unggul terus tampil percaya diri. Pada menit ke-56, Jaya Teguh Angga nyaris menggandakan keunggulan bagi Persema. Namun, tendangannya hanya melambung di atas mistar gawang Pelita.

Pada menit ke-70, giliran tim tamu yang mendapatkan peluang apik lewat Egi Melgiansyah. Tapi sayang, tendangan Egi mampu dibaca oleh Sukasto Effendi yang bermain cukup apik.

Persema baru bisa menggandakan keunggulan lewat pemain belakang Seme Patrick pada menit ke-78. Gol ini terjadi setelah Seme memanfaatkan bola muntahan dari tendangan Bima Sakti yang tidak mampu ditangkap sempurna oleh Wardana.

Teringgal dua gol tidak membuat Pelita menyerah. Tim besutan Jajang Nurjaman ini tetap melakukan tekanan di menit-menit akhir.

Usaha Pelita akhirnya berbuah hasil pada menit 79. Adalah Brizuela Walter yang membuat skor menjadi 2-1 setelah memanfaatkan kesalahan pemain belakang Persema yang salah antisipasi bola di dalam kotak penalti.

Kemudian, delapan menit sebelum bubaran Pelita akhirnya lolos dari kekalahan setelah Abdul Rahman mengubur mimpi Persema untuk menang di kandang sendiri. Gol menit ke-82 ini terjadi setelah terjadi kemelut di depan gawang Persema.

Skor 2-2 akhirnya tetap bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.

Pemerintah Akui Lambatnya Penanganan Tsunami


JAKARTA- Pemerintah mengakui lambat dalam menangani bencana gempa dan tsunami di Mentawai, Sumatera Barat. Pemerintah beralasan, cuaca buruk menjadi kendala utama dalam menangani korban tsunami di Mentawai dan mendistribusikan bantuan kepada korban.

"Kendalanya cuaca, kalau cuacanya bagus saya kira kapal-kapal Angkatan Laut yang sudah ada 4 dan beberapa helikopter saya kira bisa. Kalau tidak ada kendala itu, saya kira sudah berjalan dengan baik," terang Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan Djoko Suyanto di Bandara Udara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Minggu (31/10/2010).

Djoko mengatakan cuaca buruk yang dirilis Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) di perairan Mentawai susah diprediksi kapan berakhirnya. "Kalau cuaca susah ya, semua kapal tergantung sama ombak," imbuhnya.

Kapal milik TNI AL, kata dia, daya tampungnya juga terbatas. "Kita kan tidak ingin bantuan yang seperti kemarin malah terbalik, jadi kendalanya di situ," kata dia.

Terkait wacana pemindahan penduduk yang tinggal di perairan Mentawai ke lokasi lain. Djoko mengaku pemerintah belum membahasnya. Akan ada evaluasi yang dilakukan Pemda setempat, Menteri Lingkungan Hidup dan Menteri Kehutanan.

"Tidak sederhana memindahkan masyarakat yang sudah terbiasa hidup sebagai nelayan. Yang perlu dipikirkan mungkin kalau sekarang di pesisir barat dipindah ke pesisir timur, sebab kemungkinan untuk terkena tsunami lebih besar dibanding pantai timur. Itu opsi-opsi yang bisa," tandasnya.

23 Seniman Jaktim Wakili DKI Pentas Budaya di Bali

Sebanyak 23 seniman Jakarta Timur mewakili Provinsi DKI Jakarta tampil dalam pentas budaya nasional bertajuk Nusa Dua Fiesta 2010 di Bali, tanggal 15-19 Oktober lalu. 

Mereka menampilkan kesenian Betawi yang dikemas menarik dalam “Gado-Gado Jakarta” dengan beragam aksi kesenian, yakni tari lenggok botoh, ondel-ondel, lawak dan lagu-lagu Betawi.

"Kami mendapat kesempatan tampil terakhir pada hari pertama. Setelah penampilan tuan rumah Bali, disusul Kabupaten Kuningan, Papua dan Kota Jakarta Timur. Kami bersyukur, penonton bahkan peserta cukup antusias menyaksikan penampilan kami. Penonton bukan hanya dari masyarakat setempat dan wisatawan lokal, tapi juga dari manca negara,” ujar Bambang, Kasudin Kebudayaan Jakarta Timur, Sabtu (23/10/2010). 

Dirinya berharap kegiatan tersebut dapat menambah pengalaman atau jam terbang para seniman Jaktim untuk tampil di pentas nasional maupun internasional.

Inilah Jenazah Mbah Marijan yang Mempunyai Sejuta Arti

Kuncen gunung merapi Ki Surakso Hargo atau Mbah Maridjan ditemukan meninggal dunia akibat semburan awan panas letusan Gunung Merapi, di Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Selasa (26/10) sore.

Namun begitu kematiannya menjadi sangat kontroversial, salah satunya adalah soal sosok jenazah yang tengah bersujud yang dipastikan adalah sosok kuncen gunung yang meletus sangat dahsyat pada Selasa sore tersebut.

"Kematian Mbah Marijan itu untuk mengingatkan kita, bahwa manusia adalah mahluk lemah dan harus selalu sujud dan tidak boleh tinggi hati, apalagi mencaci maki," kata Sosrowijanarko warga Kali Urang,Yogyakarta, Rabu (27/10/2010) saat mengkomentari jenazah Mbah Marijan.

Arti tersebut juga bisa dikaitkan bahwa manusia hanya bisa berupaya tapi tidak bisa berkehendak,"Saya kira manusia itu hanya berusaha,yang menentukan ya dan tidaknya hanyalah Allah SWT," tegas tokoh masyarakat setempat.

Indra Bekti: Mas Wawan Sangat Heroik

Rasa duka terkait tewasnya wartawan VIVAnews Yuniawan Nugroho masih menyelimuti keluarga, kerabat dekat dan teman-teman seprofesi saat ini. 

Tidak ketinggalan presenter Indra Bekti turut merasakan kehilangan mendalam akan sosok wartawan yang dikenal baik dan pendiam ini. 

"Saya tahu beritanya dari televisi, saya sedih dan kaget pas melihat wartawan VIVAnews. Saya kagum dengan perjuangan Mas Wawan yang ingin menyelamatkan Mbah Maridjan," ujar Indra kepada VIVAnews saat ditemui di Studio Penta, SCTV, Kebon Jeruk, Rabu 27 Oktober 2010.

Indra Bekti mengaku sangat prihatin dengan peristiwa naas yang terjadi sekitar pukul 17.02, di Sleman, Yogyakarta. "Cukup prihatin dengan kejadian ini. Saya kagum dengan loyalitas dan kegigihannya dalam memperjuangkan berita dan memberikan informasi terbaru tentang kondisi di sana," ujar Indra.

Di mata Indra, figur Wawan -sapaan akrab Yuniawan Nugroho- bisa disetarakan dengan seorang pahlawan yang berjuang di medan perang. 

"Mas Wawan sangat heroik dalam bekerja namun akhirnya harus mengorbankan dirinya dalam pekerjaan karena ingin meliput itu," ucap suami dari Adilla Jelita tersebut.

Dampak Bahaya Vetsin, Mematikan Sel Saraf

Diketahui masyarakat ekonomi menengah banyak mengkomsumsi glutamat eksogen berupa garam monosodium glutamat (lebih dikenal dengan vetsin) sebagai penyedap makanan. Sebagian dari mereka sering mengeluh sakit kepala (sefalgia) yang dikenal dengan “CHINESE RESTAURANT SYNDROME “.

Mekanisme depolarisasi membran neuronal (saraf) dibawah pengaruh glutamat sehingga terjadi permeabilitas terhadap ion Na, ion Ca dan air, sehingga terjadi masuknya ion Ca ke sel (peningkatan ion Ca intraseluler), merupakan fase awal dan fase lanjut kematian sel. (The early and late phases of glutamate - like Neurotoxity).

Mekanisme dipolarisasi ini juga meningkatkan aktifasi mekanisme homeostatik  “ATP dependent“ yang menyebabkan energi cadangan neuron berkurang sehingga tidak dapat mempertahankan keseimbangan ion intraseluler dan ektraseluler, sehingga dapat menyebabkan awal kematian sel.

Glutamat banyak terdapat pada protein makanan nabati dan dalam bentuk garam monosodium glutamat digunakan sebagai penyedap makanan (enhancing flavour). Konsentrasi glutamat pada jaringan otak sebesar 10 mm, sebagian besar di “Synaptic Vesicles“. Glutamat endogen ataupun berasal dari eksogen dalam konsentrasi besar merupakan neurotoxin untuk sistim saraf pusat dan ini telah dibuktikan secara histologi oleh Headley and Grillner 1990.
Heathfield 1990, melaporkan pada penderita “Sporadic Motor Neuron Diseases“ ditemukan toleransi abnormal glutamat dan didapatkan peningkatan konsentrasi plasma glutamat dengan gejala:

Kelumpuhan kedua lengan dan atau kedua tungkai
Gangguan berjalan / sempoyongan
Gangguan miksi / urine
Kelainan cairan sumsum tulang belakang ( liquor )
Reflek fisiologis meningkat
Pemeriksaan neurofisiologik didapatkan kelainan somato sensorik evoked potensial (SSEP).
Pemeriksaan computed tomogram ( CT ) scan dan magnetic resonance imaging (MRI) adalah normal.
Sejak tahun 1971, Olney telah melakukan penelitian pengaruh eksogen monosodium glutamat terhadap jaringan otak hypothalamus pada bayi tikus, bayi monyet, ditemukan proses pembengkakan (rapid swelling) dari sel body neuronal dan dendrit diikuti dengan perubahan degeneratif jaringan organel intraseluler dan khromatin nukleus.

Pada tahun 1978, OLNEY mempublikasikan hal tersebut sebagai excitotoxic Hypothesis/ Neurotoxicity of Exogenous Glutamate.

Schaumburg dkk 1969, mengobservasi pemakaian eksogen monosodium glutamat pada pemakan“Chinese Food” yang mengeluh sakit kepala disebut sebagai “CHINESE RESTAURANT SYNDROME”, hal ini telah dibukukan dalam “ Wolff’s Headache“ tahun 2001. Walaupun demikian, tahun 1970, Morselli dkk melakukan double–blind trial dengan mengunakan 3 gram monosodium glutamat, tidak menemukan gejala klinis yang bermakna secara uji statistik dibandingkan dengan placebo.

Plaitakis dkk 1982, meneliti pasien-pasien gangguan metabolisme enzim hati (deficiency of hepatic glutamate dehydrogenase) didapatkan peningkatan konsentrasi glutamat plasma yang sangat berhubungan dengan (endogenous glutamate metabolism) kematian sel saraf.

Rothman dkk 1987,dan CHOI dkk 1990, mempublikasikan kerusakan jaringan otak kecil (serebellum ), batang otak (brainstem), sumsum tulang belakang (spinal cord) yang menyerupai seperti kerusakan pada penderita stroke (iskhemia) dan penderita seizure (kejang) yang relevan dengan  pengaruh eksogen dan endogen glutamat.

Fungsi otak kecil (serebellum) pada manusia adalah sebagai pusat keseimbangan tubuh, pusat koordinasi gerak dan pusat menjaga tonus otot.

#Dr. Andreas Harry Sp.S (K), Consultant Neurologist di Jakarta 

Hanya lantaran tergila-gila pada rasa gurih dan lezat, bumbu sintetis selalu digandrungi. Seruan para ahli kesehatan selama seperempat abad ini seakan tidak pernah dipedulikan. Padahal, mereka tidak jemu mengingatkan ancaman bahan penyedap itu bagi kesehatan. Menurut penelitian terakhir dari para ahli farmakologi di Prancis, bumbu penyedap dari monosodium glutamat (MSG) bahkan dapat merusak kelenjar pankreas. Selanjutnya, kerusakan organ tubuh itu akan menggiring penderita menjadi pengidap kencing manis atau diabetes mellitus. 

Tim peneliti pada Pusat Farmakologi dan Endokrinologi itu bekerjasama dengan tim dari Laboratorium Farmakologi dan Farmakodinamik Loubatieres di Montpellier, Prancis. Mereka menemukan bahwa glutamat melakukan ikatan dengan reseptornya di dalam pankreas. Akibatnya, pankreas akan memproduksi insulin lebih banyak dari biasanya. Dengan dipacunya produksi insulin, otomatis perombakan kadar gula dalam darah mengalami peningkatan. "Itulah yang membuat glutamat bisa sebagai salah satu faktor penyebab diabetes," kata Joel Bockaert, ketua tim penelitian gabungan itu. Dalam penelitian yang menggunakan beberapa tikus (mencit) itu mereka mengisolasi organ pankreas binatang percobaan tersebut ke dalam tabung pembiak. Pankreas itu kemudian dibubuhi larutan glutamat yang diberikan secara invitro, atau di luar tubuh. Biakan pankreas tadi disimpan di tabung inkubator. 

Dari hasil penelitian itu, ternyata pankreas yang mendapat perlakuan dengan glutamat mengeluarkan insulin lebih banyak dibandingkan dengan biakan pankreas yang tanpa glutamat. Inilah yang membuat kelenjar pankreas makin lama mengalami kerusakan. Dalam keadaan normal, peningkatan insulin berkaitan erat dengan melonjaknya kadar gula dalam darah. Gula yang berlebih itu, dengan bantuan insulin, akan dirombak menjadi energi yang kemudian disimpan dalam jaringan tubuh seperti otot, jaringan lemak, dan hati. Peneliti tersebut menemukan bahwa efek dari glutamat itu lebih nyata bila dibarengi tingginya kadar gula. Namun, dalam kadar gula yang rendah pun, pengeluaran insulin masih terus berlangsung jika kelebihan glutamat. Artinya, insulin yang dihasilkan itu berasal dari gertakan glutamat tadi. Sandor Erdo, ahli reseptor sel berkebangsaan Hungaria yang kini bermukim di Swedia, antara lain telah menelaah reseptor glutamat pada pankreas, kelenjar adrenal, dan hati. Menurut dia, tidak otomatis glutamat menimbulkan masalah kesehatan. 

Untuk sampai menimbulkan gejala klinis, di samping dosisnya harus tinggi, juga kondisi tubuh ikut berperan. Para peneliti yang mengidentifikasi reseptor glutamat itu kini memperjelas temuan ahli neurologi yang telah mencatat sekurangnya tiga subtipe reseptor glutamat dalam susunan saraf pusat. Guna mengantarkan transmisi pesan ke dalam otak, glutamat memang diperlukan. Hanya, dalam jumlah yang berlebihan, bahan kimia itu akan berubah menjadi racun yang akan membunuh sel saraf. Akibatnya, penderitanya sering pusing-pusing. Ini akibat adanya kematian sel saraf dan proses degeneratif. 

Dalam kondisi biasa glutamat dibutuhkan karena bagian dari molekulnya, yakni asam glutamat, adalah asam amino bahan pembentuk protein dalam tubuh. Prof. Arne Schousboe, ahli peneliti di Sekolah Tinggi Farmasi di Kopenhagen, Denmark, menyambut baik hasil temuan sejawatnya itu. "Temuan itu menarik, karena pankreas tidak punya sistem penangkal seperti yang terdapat pada otak. Karena, glutamat yang diduga berbahaya pada otak selama ini bisa dihadang," katanya.

Penelitian di Prancis itu, menurut Prof. F.G. Winarno, baru absah bila telah mendapat persetujuan dari JECFA (Joint Expert Committees on Food Additives), yaitu lembaga yang dibentuk WHO dan FAO yang khusus menangani masalah keamanan bahan makanan tambahan kimiawi. Tampaknya, hasil penelitian di Prancis itu belum tiba ke meja JECFA. "Di dunia ini sudah ratusan penelitian mengenai kontroversi MSG," kata guru besar ilmu pangan dan gizi Institut Pertanian Bogor (IPB) itu kepada Taufik Alwie. Apa untung-rugi mengonsumsi MSG? Menurut bekas Ketua Pusat Penelitian dan Pengembangan Teknologi Pangan IPB itu, selama dalam takaran normal menambahkan vetsin dalam masakan tak akan merugikan kesehatan tubuh. "Malah akan membangkitkan cita rasa masakan dan menambah selera makan," ujar Winarno. 

Sementara itu, nikmatnya cita rasa makanan itu agaknya bisa membuat para konsumennya melupakan takaran MSG yang dituangkan. Apalagi gejala klinis yang ditimbulkan tidak dapat dideteksi. Maka, tak mustahil kadar rendah MSG yang dikonsumsi makin lama menumpuk dalam tubuh. "MSG akan mengancam tubuh jika dituangkan dalam makanan dengan dosis tinggi. Tindakan itu malah membuat masakan tidak lagi lezat," kata Schousboe. Mengenai MSG ini, Prof. Iwan Darmansyah masih belum sepakat kalau MSG dikatakan aman. "Sebelum ada studi yang tuntas, saya tak setuju kalau dikatakan MSG tidak punya efek samping," kata farmakolog dari Universitas Indonesia itu kepada Indrawan. Memang belum ada data secara klinis korban pemakai bumbu masak itu. Ketika seseorang mengunyah makanan, ia akan merasakan ada perbedaan antara makanan yang banyak dituangi vetsin dan yang sedikit mengandung bumbu masak itu. "Dan apakah ia bisa segera merasakan dampak MSG dalam tubuhnya?" tanya Iwan Darmansyah. Ini yang tak segera terjawab

Rajai Stockholm Open, Federer Setara Sang Legenda

Roger Federer menjuarai Stockholm Open 2010, usai menaklukan petenis Jerman Florian Mayer dua set langsung, 6-4 6-3. FedEx pun layak disetarakan dengan legenda hidup Pete Sampras, yang merengkuh 64 gelar.

“Terasa fantastis bisa berada di sini, menghadapi tekanan dan bisa melewatinya di akhir turnamen,” cetus FedEx pada TV Swedia, diberitakan Eurosports, Senin (25/10/2010).

Saat ini, petenis peringkat dua dunia berada di posisi keempat petenis yang paling banyak memenangkan turnamen ATP. FedEx ada di belakang Jimmy Connors, Ivan Lendl dan John McEnroe.

Namun, petenis andalan Swiss yang memegang rekor juara Grand Slam (single) terbanyak, yakni 16 gelar, masih berpeluang melampaui raihan Connors yang mengakhiri karier setelah merengkuh lebih dari 100 gelar juara.

“Anda tidak pernah tahu kapan turnamen terakhir yang Anda ikuti. Itulah sebabnya kenapa Anda ingin menikmati setiap kemenangan,” tutur petenis kelahiran 29 tahun silam.
Ya, ini adalah kemenangan ketiga Federer sepanjang musim 2010, setelah menjuarai Australia Open dan Cincinnati. Dirinya mengaku kecewa karena prestasinya jauh di bawah standard.

“Musim panas ini memang mengecewakan, setelah kekalahan dini di Prancis dan Wimbledon. Tapi, saya saya bermain luar biasa di Australia Open dan Cincinnati. Saya mencatat rekor menang-kalah yang buruk tahun ini,” imbuhnya.

“Di tahun berikutnya, mungkin saya bisa meraih tujuh gelar juara. Tapi tahun ini, saya hanya meraih tiga dan banyak orang yang mengeluhkan,” pungkasnya

Kobe Gemilang, Lakers Raih Kemenangan Perdana

Juara bertahan LA Lakers mendapat harus bersusah payah untuk meraih kemenangan pertama di laga pembuka NBA musim ini. Kobe Bryant dkk harus melewati perjuangan sengit sebelum akhirnya menang tipis 112-110 atas tamunya Houston Rockets, Rabu (27/10/2010).

Mengawali kompetisi di hadapan publik setianya di Staples Center, Lakers langsung dikejutkan dengan penampilan ciamik anak-anak Rockets yang menggebrak dan menutup kuarter pertama dengan keunggulan 33-26. Gebrakan Rockets tak hanya sampai disitu. Pada kuarter kedua, Yao Ming dkk kembali mengungguli perolehan poin Lakers (29-25). Alhasil, paruh pertama ditutup dengan skor 62-51 untuk keunggulan Rockets.

Di awal paruh kedua atau kuarter ketiga, Rockets bahkan sempat memperbesar keunggulannya menjadi 15 angka. Lakers yang tak ingin malu kalah di hadapan pendukungnya pun langsung merespon dan mengejar di kuarter terakhir. Shannon Brown menjadi pembuka jalan bagi Lakers untuk mengejar ketertinggalan.
Raihan 14 angka yang disumbangkan Brown dari total 16 angka yang dibuat Lakers, memberikan sedikit harapan. Juara bertahan ini pun perlahan mulai mengikis ketertinggalannya. Jelang berakhirnya laga, pertarungan kian sengit dimana Lakers masih terus memburu poin demi poin.

Nasib baik bagi Kobe dkk pun datang saat laga menyisakan 18.8 detik. Pemain anyar Steve Blake berhasil membalikkan kedudukan saat lemparan tiga angkanya menembus mulus ke jaring Rockets. Lakers pun berhasil menutup laga dengan keunggulan tipis 112-110.

Kendati menjadi penentu kemenangan, Blake bukanlah pemain yang terpilih sebagai top performer yang justru diraih Pau Gasol yang tampil solid baik dalam menghalau maupun membantu serangan. Center asal Spanyol mengemas double-double, 29 poin, 11 rebound dan dua assist.

Bintang andalan Lakers Kobe Bryant menjadi penyumbang angka terbanyak kedua dengan koleksi 27 poin, diikuti Shannon Brown yang mengamas 16 poin. Sementara di kubu Rockets, Aaron Brooks terpilih sebagai penampil terbaik dengan raihan 24 poin, tiga rebound dan sembilan assist.

Portland Tekuk Phoenix

Portland Trail Blazers mengikuti jejak Lakers dengan meraih kemenangan atas Phoenix Suns 106-92. Brandon Roy menjadi top performer The Blazers dengan 24 poin, tiga reboudn dan enam assist. Sedangkan Steve Nash menjadi yang terbaik di Suns berkat 26 poin, empat rebound dan enam assist-nya. 

Hamilton: Please, Bantu Saya Button!

Setelah finis ke-12 GP Korea akhir pekan lalu, Button saat ini terpaut 42 poin dengan Fernando Alonso di puncak klasemen pembalap. Dengan dua balapan sisa, peluangnya mempertahankan gelar terasa sangat sulit baginya.

Hamilton berada di dalam situasi lebih baik. Usai di tiga balapan terakhir dapat hasil buruk akhirnya Hamilton bisa naik podium di GP Korea kemarin dan tertinggal 21 angka dari Alonso.

Melihat fakta ini, bos tim Martin Whitmarsh telah mengutarakan niatnya meminta bantuan dari sang juara bertahan musim lalu itu. Namun, Button tampaknya masih belum dapat menerima keinginan itu dan mengatakan dirinya ingin berjuang sampai akhir.

Kali ini permohonan itu datang dari Hamilton sendiri. Ia meminta kompatriotnya itu membantunya di dua seri terakhir di Brasil dan Abu Dhabi.

"Kami berdua berjuang keras untuk mencetak angka sebanyak mungkin untuk tim. Sudah jelas kami berada jauh di belakang Alonso. Button lebih jauh dari saya. Saya terpaut 21 angka jadi saya harus mendapat banyak poin," papar Hamilton kepada Planet F1.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi. Anda harus berbicara kepada Martin tentang apa yang dipikirkannya. Apa yang saya ketahui adalah saya harus mendapat hasil yang terbaik dan itu akan sangat fantastis jika ada Button membatu saya saya," tutup juara dunia 2008 itu.

Winger Lincah Belanda Pilih Atletico Madrid

Madrid Juara bertahan Liga Europa Atletico Madrid siap kedatangan amunisi baru, handal punya. Dialah winger muda berbakat asal Belanda, Ibrahim Afellay.

Laporan AS menyebutkan, klub asuhan Quique Snchez Flores siap mengikat pemain lincah nan skilfull selama lima tahun.

Afellay enggan memperpanjang kontraknya yang habis pertengahan tahun depan. Karenanya, PSV Eindhoven mengizinkan Atletico menjalin hubungan dengan pemain 24 tahun tersebut, dengan syarat awalk Januari nanti rival sekota Real Madrid bersedia bayar tunai 1 juta euro atau sekitar Rp12,3 miliar sebagai kompensasi.

PSV tak punya pilihan lain. Bila menahan Afellay hingga musim ini berakhir atau saat kontraknya kadaluarsa, maka regulasi UEFA mengizinkan klub manapun menggaetnya secara gratis. Itulah kenapa PSV menolak tawaran Liverpool dan Valencia, keduanya mau menunggu hingga Juni 2011.

The Colchoneros, julukan Atletico, langsung melakukan negoisasi dalam beberapa hari terakhir dan kini hitam di atas putih bisa dilakukan secepatnya. Namun, Afellay baru bisa menghuni Vicente Calderon awal tahun atau saat jendela transfer musim dingin terbuka.

Kondisi Puncak Merapi

kondisi puncak merapi

BI Jaga Rupiah di Rp 8.900-Rp 9.300

Gubernur Bank Indonesia (BI) Darmin Nasution mengatakan pihaknya akan menjaga agar nilai tukar rupiah tidak menyimpang dari nilai fundamentalnya yang berada di kisaran Rp 8.900 - Rp 9.300 per dollar Amerika Serikat (AS).

"Kita akan jaga rupiah tidak menyimpang dari nilai fundamentalnya. Dan nilai fundamental itu ada hitungannya Rp 8.900 sampai Rp 9.300 per dollar AS. Bisa juga sedikit di bawah itu," kata Darmin di Bandung, Rabu.

Menurutnya, untuk menjaga rupiah tidak berfluktuasi terlalu tinggi, BI akan membeli valas dari pasar uang sehingga akan menambah pasokan rupiah sehingga nilainya tidak terlalu menguat.

Namun, dengan banyaknya rupiah maka BI harus menariknya untuk mencegah inflasi dengan Sertifikat Bank Indonesia. "Itu memang menjadi biaya bagi BI dan mempengaruhi neraca BI," katanya.

Dijelaskannya, sejak krisis 2008 sampai saat ini banyak arus dana asing masuk ke negara-negara emerging market termasuk Indonesia karena belum pulihnya ekonomi dunia dan menariknya pertumbuhan ekonomi negara-negara itu.

"Dollar AS menyebar ke banyak negara sehingga nilainya turun sementara mata uang negara lain menguat termasuk rupiah. Ini terjadi di seluruh dunia," katanya.

Pelemahan dollar AS ini kalau dibiarkan, akan membuat mata uang negara-negara emerging market termasuk Indonesia akan terlalu kuat sehingga bisa keluar dari nilai fundamentalnya dan bisa mengganggu perekonomian. "Ini tren yang akan terjadi berkepanjangan," kata Darmin.

Kurs rupiah sejak awal tahun terus menguat dan pada semester kedua menembus Rp 9.000 per dollar AS dan akhir-akhir ini berada di posisi Rp 8.975 per dollar AS.

Hubungan Magis Merapi-Keraton-Laut Kidul

Jakarta Gunung Merapi berada di jalur kosmologis penting dalam kultur Jawa. Gunung api aktif itu berada dalam satu poros Utara-Selatan Keraton Yogyakarta dan Laut Selatan atau Samudera Hindia. 

Hubungan magis dan historis Gunung Merapi dengan Keraton Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat yang kemudian menjadi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) setelah bergabung dengan Republik Indonesia itu diwakili dengan kehadiran Mbah Maridjan. 

Pria 83 tahun yang ditemukan wafat dalam posisi sujud di dapur kediamannya pada Rabu (27/10) sekitar pukul 05.00 itu menjadi juru kunci Gunung Merapi. Posisinya itu didapatkan berdasarkan amanah yang dia terima dari Sri Sultan Hamengkubuwono IX, ayahanda Sultan Hamengkubuwono X yang kini memegang tampuk Keraton Yogyakarta dan DIY. Diapun mendapat gelar Mas Penewu Surakso Hargo.

Gunung Merapi dipercaya sebagai pusatnya kerajaan mahluk ghaib di Tanah Jawa. Penempatan Juru Kunci itu dipercaya sebagai perutusan untuk menjaga harmoni hubungan antara kerajaan ghaib dan kerajaan manusia (Jawa). Antara manusia dan alam semesta. 

Secara periodik, sang juru kunci memimpin upacara adat atau ritual tradisional di puncak atau lereng Merapi. Ritual itu biasanya diadakan bersamaan dengan peringatan pengukuhan Sultan Yogyakarta. 

Bagi Keraton Yogyakarta, Merapi menjadi simbol kosmologis yang membentuk poros sakral Utara-Selatan. Puncak Merapi sebagai poros Utara yang kemudian ke Laut Selatan melintasi Monumen Tugu di dekat Stasiun Kereta Api terus sepanjang Jalan Malioboro. 

Dari Jalan yang kesohor itu, garis kosmik Poros Utara-Selatan itu membentang ke Alun-Alun Utara Keraton Yogyakarta menuju Alun-Alun Selatan. Selanjutnya, garis itu melintas ke Bantul sebelum akhirnya menuju Laut Selatan yang dalam masyarakat Jawa diyakini di bawah kekuasaan Nyi Roro Kidul. Konon, penguasa Laut Kidul itu menjadi selir setiap Sultan Yogyakarta.

Sultan: Tak Ada Upacara Khusus Pemakaman Mbah Maridjan

Yogyakarta - Mbah Maridjan dipastikan menjadi salah satu korban tewas dalam amukan wedhus gembel akibat letusan Gunung Merapi Selasa (26/10) petang. Jenazah Mbah Maridjan akan dimakamkan besok, tanpa ada acara khusus.

"Tidak ada upacara khusus untuk Mbah Maridjan dan akan dimakamkan di tempat pemakaman umum dengan yang lain-lain," kata Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sultan Hamengkubuwono X di Rumah Sakit Dr Sardjito, Yogyakarta, Rabu (27/10/2010).

Sultan juga mengatakan, pasca meletusnya Gunung Merapi, tidak ada tanggap darurat ataupun penanganan khusus. "Tidak tanggap darurat dan tidak ada penanganan khusus," imbuh Sultan.

Sementara, menurut dokter yang menangani jenazah Mbah Maridjan, dr Mufti Abu Yazid, jenazah Mbah Maridjan akan dimakamkan pada Kamis (28/10/2010) besok.

"Kemungkinan dimakamkan di Sidorejo, Umbulharjo, Cangkringan, pukul 10.00 WIB besok," ujarnya.

Saat ini, imbuhnya, jenazah Mbah Maridjan masih berada di RS Dr Sardjito. Keluarga Mbah Maridjan yang sebelumnya ikut menyalatkan telah pulang.

"Jenazah masih di RS Sardjito baru akan diberangkatkan besok. Keluarga Mbah Maridjan setelah salat jenazah pulang," tutupnya.

Korban Merapi 2010

Korban Merapi dalam kondisi robek pakaiannya karena terbakar

Indonesian Heroik

Mbah Marijan saat meninggal dalam keadaan sujud

Suasana Desa Kinahrejo

Suasana Desa Kinahrejo, Yogyakarta, yang terkena 'wedhus gembel'. Foto: AP Photo/Trisnadi

Gunung Merapi 2010

Gunung Merapi (2010) pada saat meletus dan telah memakan korban 26 orang

Libya Berangus Penyingkat Link Situs Porno

Untuk menyamarkan alamat link berkonten dewasa, alias porno, biasanya pengguna internet bisa menggunakan jasa penyingkat link atau URL (Universal Resource Locator) tertentu, semisal Vb.ly.

Namun, kini hal itu tidak mungkin lagi dilakukan. Baru-baru ini pemerintah Libya telah memberangus layanan yang disediakan oleh situs tersebut. Kenapa?

Ternyata situs web penyingkat link web bermotto 'The Internet's First and Only Sex-Positive URL Shortener', itu memang menggunakan nama domain negara Libya, yang berakhiran .ly. Padahal, Libya menerapkan hukum syariah Islam di negaranya.
"Pornografi dan konten dewasa tidak diperbolehkan oleh hukum Libya, oleh karenanya kami telah memblokir domain itu," kata Alaeddin S ElSharif, juru bicara Telecom and Technology, Web Services Departement Libya, dikutip dari situs CNet.

Vb.ly sendiri, adalah jasa penyingkat link web yang sejak awal bertekad untuk tidak akan memfilter link-link situs porno yang hendak disingkat. "Kami secara terbuka tak akan mendiskriminasi dan memfilter situs-situs porno," kata Violet Blue, kolumnis seks terkenal di AS, yang mengasuh situs layanan penyingkat web porno itu. 

Ben Metcalfe, salah satu pemilik situs Vb.ly menyatakan penyesalannya atas pemberangusan situsnya. Padahal, menurut Ben, selain menyingkat link situs-situs porno, Vb.ly juga banyak menyingkat link situs web lain yang positif, termasuk link web yang berhubungan dengan Nabi Muhammad SAW.

"Ini adalah keprihatinan bersama untuk setiap orang, khususnya para pemilik domain .ly, karena ini merupakan preseden bahwa semua domain .ly yang beroperasi musti taat dengan aturan syariah Libya," kata Ben.

Selain Vb.ly, situs-situs jasa penyingkat link web lain memang banyak yang menggunakan domain berakhiran .ly. Misalnya saja penyingkat web populer bit.ly. Tapi bagi penyingkat web Bit.ly, pihak Libya menjamin perlakukan yang berbeda.

"Bila domain .ly digunakan untuk menyingkat web yang umum seperti Bit.ly, maka tak akan menjadi masalah dengan hal itu," kata ElSharif.

Hingga kini, Vb.ly masih lumpuh. Namun Violet Blue berjanji, mereka akan bisa segera beroperasi kembali. "Semua link Vb.ly masih tetap eksis, hanya saja belum bisa berfungsi kembali untuk saat ini. Database kami masih utuh, dan kami akan segera hadir dengan domain yang lebih bagus." (umi)

2032 Ikan Terbang Bisa Musnah

Bila tidak dilestarikan dengan baik, jenis ikan terbang di Indonesia pada 2032 akan musnah. Indikasi ini bisa dilihat dari semakin menurunnya jumlah jenis ikan yang banyak ditemui di perairan Sulawesi Selatan dari tahun ke tahun.

Demikian diungkapkan Dr.Augy Syahailatua, Kepala Bidang Sumber Daya Laut Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) dalam Diskusi FORWARA (Forum Wartawan Kesra) di Kantor Kementerian Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kemenko Kesra) Jum'at (3/4).

Augy yang putra daerah Maluku ini mengatakan, penduduk di pesisir Sulawesi Selatan selama ini memang dikenal memburu ikan terbang, tapi yang paling diburu sebenarnya adalah telurnya. Para nelayan tersebut bahkan sampai ke Papua Barat untuk mencari telur ikan terbang.

Mereka jumlahnya tidak hanya dihitung dengan jari, akan tetapi puluhan kapal yang memburu telur ikan terbang tersebut. "Hitung saja, bila dalam satu kapal itu ada lima orang. Berapa banyak yang pergi untuk memburu telur ikan terbang," ungkap Augy Syahailatua.

Sementara itu, Abdul Halim, peneliti dari The Nature Conservancy (TNC) Coral Triangle Center (CTC) berpandangan, guna menghindari degradasi ekosistem laut perlu peningkatan peran pemerintah daerah.
Artinya, bagaimana pemerintah daerah melalui lembaga terkait memiliki program-program konservasi sumber daya laut di daerahnya. Peran masyarakat lokal juga begitu perlu.

Oleh karenanya TNC CTC senantiasa mensosialisasikan betapa perlunya menjaga kelestarian ekosistem laut pada masyarakat pesisir. Diharapkan, pemerintah daerah juga bisa berbuat demikian.

Terancam Punah, Burung Butuh Deodoran

Selandia Baru memiliki banyak spesies burung asli. Salah satunya yang paling tenar adalah kiwi. Akan tetapi, jumlah mereka kini merosot drastis gara-gara dimangsa kucing, cerpelai, dan mamalia darat lainnya. Demikian dilansir laman The Telegraph.

Peneliti dari Canterbury University, Jim Briskie, menyimpulkan tampaknya yang jadi faktor penyebab adalah bau badan burung-burung itu sendiri. Bau itulah yang membuat mereka selalu jadi mangsa empuk predator.
Menurut Briskie, tak seperti burung-burung lain di luar Selandia Baru, yang hidup bersama hewan mamalia, burung-burung Selandia Baru mengeluarkan bau menyengat saat memproduksi lilin untuk melindungi bulu-bulu mereka. 

Yang lebih jadi masalah, masih kata Briskie, kiwi berbau seperti jamur atau amonia. Hal inilah yang bisa jadi menyebabkan spesies itu kini terancam punah. 
Marsden, lembaga donor riset sains telah mengucurkan dana sebesar NZ$600 ribu atau hampir Rp4 miliar kepada Briskie untuk mempelajari bau badan burung-burung Selandia Baru itu selama tiga tahun. Tujuannya, untuk membuat mereka tak lagi jadi sasaran empuk predator. 

"Mungkin saya bisa merancang deodoran khusus bagi kiwi," kata dia kepada harian Dominion Post. (kd)

Bibit Kehidupan Bumi dari Luar Angkasa?

Sejumlah ilmuwan menemukan air beku alias es dan molekul organik dalam asteroid bernama 65 Cybele. Ini merupakan asteroid kedua yang mengandung unsur dan cikal bakal kehidupan Bumi. 

Seperti dikutip dari laman The Telegraph edisi 9 Oktober 2010, penemuan ini akan memperkuat ide bahwa asteroid membawa unsur utama kehidupan Bumi. Temuan ini dibahas dalam pertemuan ilmuwan planet di Pasadena, Amerika Serikat. 

Ilmuwan juga menduga bahwa bibit kehidupan Bumi sebenarnya dari luar angkasa kemudian dibawa masuk ke Bumi oleh asteroid.  Peneliti ini juga menyimpulkan hal serupa saat April lalu, mereka menemukan bukti pertama pada asteroid bernama 24 Themis. Kedua asteroid ini ditemukan di sabuk asteroid yang berada antara Mars dan Jupiter. 

"Penemuan ini juga mengindikasikan bahwa wilayah tatasurya kita mengandung air beku lebih banyak dari perkiraan semula," kata Profesor Humberto Campinsan, ahli astronomi dari University of Central Florida. Dia juga mempimpin tim ilmuwan dalam penelitian ini.

"Ini mendukung teori bahwa asteroid telah menghantam Bumi dan membawa air ke planet kita ini dan membangun blok dan format kehidupan di planet ini." 

Profesor Campins memaparkan penemuannya dalam pertemuan rutin 'American Astronomical Society’s Division for Planetary Sciences' di Pasadena, California.

Asteroid 65 Cybele ini lebih besar dibandingkan 24 Themis, dengan diameter 180 miles. Sedangkan, Themis berdiameter 124 miles.(ywn)

Menteri BUMN: Krakatau Tak Akan Dual Listing

Menteri Negara Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Mustafa Abubakar menegaskan pemerintah lebih memilih menarik investasi dari asing untuk PT Krakatau Steel (KS) melalui roadshow dibandingkan mencatatkan sahamnya di bursa efek luar negeri.

"Kami bukan mau listing (di bursa luar negeri), tapi roadshow," kata Menteri Negara BUMN, Mustafa Abubakar, ketika dihubungi wartawan di Jakarta, Jumat 8 Oktober 2010.

Menurut Mustafa, hingga saat ini Kementerian BUMN belum berencana untuk melakukan pencatatan saham Krakatau Steel pada dua bursa efek (dual listing) di New York Stock Exchange (NYSE). 

Terkait porsi pelepasan saham tahap kedua sebanyak 10 persen usai penawaran umum perdana (initial public offering/IPO) November mendatang, Mustafa menyatakan hingga saat ini mekanismenya belum dibahas. 

Sementara itu, Sekretaris Kementerian BUMN, Mahmuddin Yasin mengatakan, Krakatau akan segera menggelar roadshow pada Rabu 13 Oktober 2010. Empat negara yang akan menjadi incaran adalah Singapura, Hong Kong, Inggris (London), dan Amerika Serikat (New York).

"Dana yang diharapkan bisa dicapai dari IPO itu sesuai rencana penggunaan. Semua akan dipublikasikan Selasa," katanya.

Mustafa melanjutkan, pemerintah sudah menentukan kisaran harga saham Krakatau yang akan dilepas dalam proses IPO mendatang.

Namun, ketika disinggung bahwa harga saham Krakatau dipatok pada kisaran Rp700-Rp 1.100 per unit, Mustafa tidak bersedia mengatakan. "Karena itu akan melanggar sumpah jabatan saya," katanya. (hs)

Kapolri Terbitkan Payung Hukum Atasi Anarki

Markas Besar Polri mengeluarkan prosedur dan ketetapan (protap) untuk mengantisipasi tindakan anarki di masyarakat. Dalam berbagai kasus kerusuhan dan bentrokan, Polri dinilai tidak bisa bersikap.

"Seolah-olah di masyarakat, Polri tidak bisa bertindak tegas. Oleh karenanya dikeluarkan protap ini," kata Kapolri Jenderal Polisi Bambang Hendarso Danuri usai mengumpulkan seluruh Kapolda di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat 8 Oktober 2010. 

Menurut Bambang Hendarso, protap ini dikeluarkan agar ada payung hukum yang kuat saat anggota Polri menangani tindakan anarki atau kerusuhan. Protap ini juga menjadi landasan penanganan warga yang main hakim sendiri. 

"Protap ini masih akan terus dilatih, disosialisasikan, dan nanti akan dilaksanakan," kata Bambang Hendarso. Polri akan menggandeng tiga institusi untuk pelaksanaan protap ini. 

Rencananya, Polri juga akan menggandeng Komisi Kepolisian Nasional, Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras), dan Komisi Nasional Hak Asasi Manusia. 

"Kalau untuk menindak tindakan-tindakan warga yang main haim sendiri, Polri punya payung yang tegas," ujar Bambang Hendarso.
Kasus yang terjadi terakhir adalah dua kali bentrokan di Tarakan, Kalimantan Timur. Kasus yang merenggut lima korban itu terjadi akhir September lalu.

VIVA.com

Perusak 3 Pos Polisi Bandung Satu Komplotan

Para pelaku yang merusak tiga pos polisi di Bandung diduga merupakan gerombolan genk motor. Tiga pos polisi yang rusak, diduga dilakukan oleh kelompok genk yang sama.
Tiga pos polisi yang dirusak itu yakni, Pos Polisi persimpangan Jalan Ir Djuanda, Jalan Merdeka, Pos Polisi Asia Afrika dan Pos Polisi Kebon Kalapa. Ketiganya dirusak pada dini hari tadi, Minggu 10 Oktober 2010. 

"Karena selang waktu yang hanya beberapa menit, kemungkinan pelakunya sama," kata Kepala Polrestabes Bandung, Komisaris Besar Polisi Jaya Subriyanto saat ditemui di Pos Polisi Sub Sektor ITC Kebon Kalapa, Bandung, Jawa Barat, Minggu 10 Oktober 2010.

Menurut Jaya, perusakan ini berawal saat Petugas Patroli melakukan pemeriksaan terhadap warga yang sedang berkumpul di Taman Flexy Dago. Saat diperiksa, tiba-tiba datang puluhan motor dan meminta temannya untuk dibebaskan. 

Suasana pun tegang, lalu polisi yang berada di lokasi meminta bantuan dari Brimob untuk mengendalikan situasi itu. "Mereka lalu bubar lewat arah BIP. Lalu terjadilah pengrusakan beruntun Pos Polisi," papar Jaya. Polrestabes Bandung berjanji akan segera melakukan penyelidikan serius terkait peristiwa ini. 

Untuk mengantisipasi kejadian serupa, Jaya memerintahkan kepada Petugas Patroli untuk menambah jumlah personelnya. "Kini petugas polisi diinstruksikan untuk berpatroli jangan hanya satu mobil. Harus dua sampai tiga mobil, jadi sekitar enam sampai delapan petugas, lengkap dengan senjata api," kata dia.

vivanews.com

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Premium Wordpress Themes